Kantor Perpustakaan Daerah Kabupaten Sragen merupakan Lembaga Teknis Daerah Kabupaten Sragen di bidang perpustakaan. Pusat informasi dan Literasi Masyarakat Sragen ini terletak di JL. Raya Sukowati Barat NO. 15 SRAGEN, Jawa Tengah, Indonesia.

Pada tahun 2010, terpilih sebagai Perpustakaan Kabupaten/Kota Terbaik Pertama Se-Jawa Tengah. Telp. 02171 892721 Email perpustakaansragen@gmail.com. NOMOR POKOK PERPUSTAKAAN 33143E1014753.

Mari, Bersama Perpustakaan Kita Cerdaskan Bangsa!


20 Mei 2010

LOMBA FOTO PENDIDIKAN 2010

Jakarta --- Pusat Informasi dan Humas Kementerian Pendidikan Nasional (Kemdiknas) mengadakan Lomba Foto Pendidikan bagi Masyarakat Umum, Pelajar/Mahasiswa dan Wartawan, sebagai rangkaian dalam rangka peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2010, Rabu (19/5).

Adapun tema Lomba Foto sejalan dengan tema Hardiknas 2010, yaitu: "Pendidikan Karakter untuk Membangun Peradaban Bangsa". Karya foto dikirim melalui email: lombafoto.pih@gmail.com paling lambat tanggal 20 Juli 2010.

Mengenai kriteria lomba sebagai berikut:
• Lomba terbuka untuk umum, pelajar/mahasiswa, dan wartawan, kecuali pegawai Kemdiknas Pusat;
• Foto adalah karya asli dan belum pernah dipublikasikan atau diikutsertakan dalam lomba foto yang lain;
• Panitia berhak menggugurkan pemenang apabila di kemudian hari karya foto terbukti bukan karya asli dan sudah pernah dipublikasikan;
• Peserta maksimal mengirimkan lima karya foto dengan mencantumkan judul foto, nama, alamat, dan nomor kontak;
Karya foto dikirim melalui email: lombafoto.pih@gmail.com paling lambat tanggal 20 Juli 2010;
• Foto dikirim dalam format JPG dengan dua ukuran masing-masing berukuran 1,2 Mb dengan resolusi per inci 72 dan ukuran 300 Kb dengan resolusi per inci 72;
• Karya foto yang dikirim menjadi hak panitia dan akan digunakan untuk
• kepentingan publikasi dan sosialisasi Kemdiknas dan tidak boleh dipublikasikan di tempat lain;
• Hasil lomba akan diumumkan melalui www.kemdiknas.go.id dan pemenang akan dihubungi oleh panitia untuk diundang menghadiri penyerahan hadiah oleh Mendiknas pada acara puncak Hardiknas 2010 (pertengahan Agustus 2010);
• Dewan juri terdiri dari fotografer profesional, wartawan, dan Kemdiknas;
• Keputusan juri bersifat mutlak dan tidak bisa diganggu gugat.


2 komentar:

  1. pelajar smk boleh kah kut....??

    BalasHapus
  2. Alkhamdulillah,...........
    Aku mendapatkan peringkat,.........
    Aku bersyukur padamu Ya Allah,.........
    Karena yang dari Gondang hanya :
    SDN Gondang 4 & SMA 1 Gondang,......
    Terimakasih Ya Allah,.........

    BalasHapus