Kantor Perpustakaan Daerah Kabupaten Sragen merupakan Lembaga Teknis Daerah Kabupaten Sragen di bidang perpustakaan. Pusat informasi dan Literasi Masyarakat Sragen ini terletak di JL. Raya Sukowati Barat NO. 15 SRAGEN, Jawa Tengah, Indonesia.

Pada tahun 2010, terpilih sebagai Perpustakaan Kabupaten/Kota Terbaik Pertama Se-Jawa Tengah. Telp. 02171 892721 Email perpustakaansragen@gmail.com. NOMOR POKOK PERPUSTAKAAN 33143E1014753.

Mari, Bersama Perpustakaan Kita Cerdaskan Bangsa!


16 Agustus 2012

Seleksi Lomba Bercerita SD/MI Tingkat Kabupaten Tahun 2012 Kab Sragen

Pada hari Sabtu tanggal 11 Agustus 2012 kemarin Kantor Perpustakaan Daerah Kabupaten Sragen mengadakan seleksi lomba bercerita SD/MI. Kegiatan ini dilaksanakan di Kantor Perpustakaan Daerah Kabupaten Sragen Unit II di Jl. Mawar No. 5A Sragen Kulon pada pukul 09.00 WIB. Kantor Perpustakaan Daerah Kabupaten Sragen mengundang empat SD yaitu:



1. SD Birrul Walidain : Istiqamah Harnama & Nur Diana Purti Soraya
2. SD Karang Anom I : Adila Bilqis Mustofa
3. SBI Kroyo Karangmalang : Anindyah Santosa & Guntur Gagat Tri P
4. SBi Gemolong : Aziza Endrastiti

Masing-masing membawakan satu cerita dari Jawa Tengah yaitu Joko Kendhil, Jaka Tingkir dan Aji Saka.
Adapun tata tertib yang harus di taati oleh peserta yaitu:
a. Pengundian nomo peserta
    Pelaksanaan undian dilakukan pada saat sebelum seleksi di mulai yang dilaksanakan oleh panitia
b. Teknik Penampilan Peserta
    1). Peserta akan di panggil berdasarkan nomor undian
    2). Sebelum bercerita peserta diwajibkan memberi hormat kepada hadirin dan menyebutkan judul cerita   yang di bawakan.
    3). Waktu bercerita (durasi) di atas pentas setiap peserta maksimal 20-25 menit.

Adapun komponen penilaian:
a. Isi nilainya 30
b. Alur cerita nilainya 20
c. Ekspresi nilainya 20
d. Bahasa nilainya 20
e. Penokohan nilainya 10

Kegiatan ini diadakan selain untuk mengikuti lomba bercerita tingkat Provinsi Jawa Tengah juga untuk melestarikan budaya bercerita, melatih percaya diri, dan meningkatkan daya ingat anak.

 Sumber: Kantor Perpustakaan Daerah Kab Sragen

0 komentar:

Posting Komentar