Kantor Perpustakaan Daerah Kabupaten Sragen merupakan Lembaga Teknis Daerah Kabupaten Sragen di bidang perpustakaan. Pusat informasi dan Literasi Masyarakat Sragen ini terletak di JL. Raya Sukowati Barat NO. 15 SRAGEN, Jawa Tengah, Indonesia.

Pada tahun 2010, terpilih sebagai Perpustakaan Kabupaten/Kota Terbaik Pertama Se-Jawa Tengah. Telp. 02171 892721 Email perpustakaansragen@gmail.com. NOMOR POKOK PERPUSTAKAAN 33143E1014753.

Mari, Bersama Perpustakaan Kita Cerdaskan Bangsa!


19 Juli 2010

Sebuah Buku Dipinjam dari Perpustakaan selama 145 tahun

Di tahun 1823, Richard Dodd meminjam buku tentang penyakit Febrile dari perpustakaan University of Cincinnati Medical Library. Entah karena apa, buku terlupakan baik oleh Richard Dodd ataupun oleh pengurus perpustakaan. Dan waktupun terus berlalu.


Tanggal 7 Desember 1968, cucu Richard Dodd mengembalikan buku itu ke Perpustakaan Universitas Cincinnati. Buku yang terlambat dikembalikan selama 145 tahun itu seharusnya dikenakan denda sebesar $ 2.264 (Rp. 20.715.600 | Kurs Rp. 9.150), namun pengelola perpustakaan menghapus denda itu.

Sumber : motivasi.net sebagaimana dikutip http://meetabied.wordpress.com

0 komentar:

Posting Komentar