Kantor Perpustakaan Daerah Kabupaten Sragen merupakan Lembaga Teknis Daerah Kabupaten Sragen di bidang perpustakaan. Pusat informasi dan Literasi Masyarakat Sragen ini terletak di JL. Raya Sukowati Barat NO. 15 SRAGEN, Jawa Tengah, Indonesia.

Pada tahun 2010, terpilih sebagai Perpustakaan Kabupaten/Kota Terbaik Pertama Se-Jawa Tengah. Telp. 02171 892721 Email perpustakaansragen@gmail.com. NOMOR POKOK PERPUSTAKAAN 33143E1014753.

Mari, Bersama Perpustakaan Kita Cerdaskan Bangsa!


21 Februari 2010

BINTEK OTOMASI PERPUSTAKAAN 2010


Otomasi Perpustakaan, Apaan Tuh ?

Otomasi perpustakaan merupakan penerapan teknologi informasi di bidang perpustakaan untuk membantu proses pengolahan bahan pustaka, pelayanan bahan pustaka, dan administrasi perpustakaan.

Software apa yang digunakan ?

Software otomasi yang digunakan adalah PS Senayan. SENAYAN adalah Open Source Software (OSS) berbasis web untuk memenuhi kebutuhan automasi perpustakaan (library automation) skala kecil hingga skala besar. Dengan fitur yang cukup lengkap dan masih terus aktif dikembangkan,

Apa yang akan diperoleh peserta ?

1. Setiap peserta akan memperoleh modul pembelajaran, CD program dan e-book, sertifikat, ATK, snack, dan makan siang.
2. Setiap peserta akan menggunakan satu komputer yang disediakan oleh panitia dalam proses pembelajaran.
3. Setiap peserta akan melakukan praktik secara langsung mulai dari instalasi program sampai proses entri data buku, data anggota, penelusuran informasi dan lain-lain
4. Setiap peserta diperbolehkan membawa laptop atau CPU sendiri.

Kapan pelaksanaanya ?

1. Pendaftaran peserta di mulai tanggal 21 Februari 2010 pukul 08.00 WIB s/d 14.00 WIB di Kantor Perpusda Kabupaten Sragen JL. Pemuda No. 1 Sragen 57215 (Hubungi Mbak Indah, Mbak Sulis, dan Mbak Mei)
2. Bintek dilaksanakan selama satu hari mulai pukul 08.00 WIB sampai dengan selesai di Kantor Perpustakaan Daerah Kabupaten Sragen JL. Pemuda No. 1 SRAGEN
3. Setiap angkatan terdiri dari 5 orang peserta. Angkatan pertama dimulai pada akhir bulan Februari 2010. Angkatan selanjutnya akan dilaksanakan sepanjang Tahun 2010 pada hari Selasa – Kamis.
4. Kontribusi Peserta
a. Petugas Perpustakaan Sekolah/Instansi Rp 250.000, 00
b. Mahasiswa Rp 200.000, 00

0 komentar:

Posting Komentar