Kantor Perpustakaan Daerah Kabupaten Sragen merupakan Lembaga Teknis Daerah Kabupaten Sragen di bidang perpustakaan. Pusat informasi dan Literasi Masyarakat Sragen ini terletak di JL. Raya Sukowati Barat NO. 15 SRAGEN, Jawa Tengah, Indonesia.

Pada tahun 2010, terpilih sebagai Perpustakaan Kabupaten/Kota Terbaik Pertama Se-Jawa Tengah. Telp. 02171 892721 Email perpustakaansragen@gmail.com. NOMOR POKOK PERPUSTAKAAN 33143E1014753.

Mari, Bersama Perpustakaan Kita Cerdaskan Bangsa!


09 Oktober 2008

Lomba Menulis Artikel Tentang Perpustakaan

LOMBA MENULIS ARTIKEL TENTANG PERPUSTAKAAN
UNTUK SISWA SD/MI, SMP/MTS, DAN SMA/SMK/MA
TINGKAT KABUPATEN SRAGEN TAHUN 2008
DALAM RANGKA PERINGATAN HARI KUNJUNG PERPUSTAKAAN 14 SEPTEMBER 2008 DAN HARI PAHLAWAN TAHUN 2008

A. PESERTA
Peserta Lomba adalah siswa-siswi di Kabupaten Sragen .
1. Untuk SD : Siswa kelas IV, V, dan VI SD Negeri dan Swasta
2. Untuk SMP : Siswa kelas I , II, dan III Negeri/Swasta.
3. Untuk SMA : Siswa kelas I , II, dan III Negeri/Swasta.
B. JENIS NASKAH
Naskah lomba berupa opini atau pendapat siswa tentang dunia perpustakaan sesuai dengan tema yang telah ditentukan.
C. TEMA PENULISAN
Judul artikel bebas dengan mengacu pada salah satu tema di bawah ini :
1. Untuk Tingkat SD
a. Aku suka berkunjung ke perpustakaan
b. Aku cinta membaca
c. Membaca membuat aku pintar
2. Untuk Tingkat SMP
a. Memberdayakan Perpustakaan Sekolah
b. Perpustakaan Sekolah Idamanku !
c. Gila Membaca, Siapa Takut !
3. Untuk Tingkat SMA
a. Perpustakaan Umum Idamanku !
b. Mewujudkan Sragen Cerdas Dengan Perpustakaan
c. Generasi Cerdas, Generasi Yang Membaca !
d. Sragen sejahtera adalah sragen yang membaca.
D. PERSYARATAN NASKAH
1.Naskah harus asli, karya sendiri, tidak sedang diikutsertakan lomba lain, dan belum pernah diterbitkan .
2.Penulis bertanggung jawab atas tulisannya, jika terbukti bukan hasil karya sendiri akan secara otomatis gugur sebagai peserta.
3.Tidak bertentangan dengan Pancasila dan tidak menimbulkan masalah SARA.
4.Panjang tulisan maksimal 2 halaman folio dibuat rangkap tiga.
5.Naskah diketik dengan jarak 2 (dua) spasi.
6.Bahasa yang digunakan adalah Bahasa Indonesia yang baik dan benar.
7.Semua kutipan harus mengikuti ketentuan dan prosedur yang diatur dalam Undang-Undang Hak Cipta.
8.Naskah dapat dikirim via pos atau diantar langsung ke Panitia Lomba Menulis Artikel Tentang Perpustakaan Tahun 2008 d/a : UPTD Perpustakaan Dinas P & K Kabupaten Sragen, JL. Pemuda No. 1 SRAGEN 57214.
9.Penulis harus mencantumkan fotokopi Kartu Pelajar, Asal Sekolah, Kelas, dan No. Telpon/HP.
10.Juri akan memilih 10 artikel terbaik untuk dipresentasikan di hadapan Dewan Juri (Jadwal akan ditentukan kemudian)
11.Naskah harus sudah diterima panitia paling lambat tanggal 20 November 2008.
12.Keputusan Dewan Juri tidak dapat diganggu gugat.
13.Keterangan lebih lanjut dapat dilihat situs www.perpustakaansragen.blogspot.com atau menghubungi panitia telpon (0271)892721 atau email perpustakaansragen@gmail.com
D. PENGHARGAAN PEMENANG
Pemenang akan mendapatkan penghargaan berupa, uang, piala dan piagam.
Juara I : Piala, Piagam dan Uang Pembinaan Rp. 400.000, 00
Juara II : Piala, Piagam dan Uang Pembinaan Rp. 350.000, 00
Juara III : Piala, Piagam dan Uang Pembinaan Rp. 300.000, 00
F. PENUTUP
Dengan Lomba Menulis Artikel Tentang Perpustakaan 2008 ini diharapkan akan meningkatkan budaya membaca dan menulis generasi muda. Terwujudnya generasi muda yang berbudaya membaca dan menulis akan melahirkan generasi bangsa yang berliterasi. Generasi yang memiliki kepedulian, kesadaran, dan kepekaan terhadap informasi, ilmu pengetahuan, dan teknologi.

0 komentar:

Posting Komentar