Dalam rangka memperingati Hari Kunjung
Perpustakaan, 14 September 2014, Kantor Perpustakaan Daerah Kabupaten Sragen
mengundang para pelajar SMP, MTs dan SMA/SMK/MA, remaja, dan mahasiswa/i di
Kabupaten Sragen untuk mengikuti lomba menulis puisi tentang perpustakaan dan
budaya baca dengan kriteria sebagai berikut :
- Peserta lomba maksimal usia 20 tahun pada tanggal 14 September 2014
- Memiliki kartu anggota Perpustakaan Daerah Kab. Sragen
- Puisi yang ditulis bertema “Perpustakaan dan Budaya Membaca”
- Diketik dalam format MS Word di kertas ukuran A4/kuarto, spasi 1, font bebas, maksimal 1 halaman.
- Ditulis dengan kaidah Bahasa Indonesia yang baik dan benar sesuai dengan EYD.
- Nama penulis ditulis dibagian akhir puisi.
- Tulisan dikirim paling lambat tanggal 7 Oktober 2014, ke email : perpustakaansragen@gmail.com dengan subyek Nama__Judul __Puisiku.
- Tulisan semua peserta akan kami muat di blog www.perpustakaansragen.blogspot.com dan fb perpustakaan daerah kabupaten sragen.
- Dewan Juri akan memilih 20 tulisan terbaik yang akan dibaca di hadapan Dewan Juri.
- Para pemenang akan memperoleh, piala, piagam penghargaan, dan uang pembinaan.
- Keputusan dewan juri bersifat mutlak dan tidak bisa diganggu-gugat.
ikut bantu share lomba ini di blog ya. semoga manfaat. salam
BalasHapus